Bolivia Vs Peru, Saat Dua Underdog Berebut Satu Tiket

jpnn.com - TEMUCO - Satu dari empat laga perempatfinal Copa America 2015, bakal mempertemukan dua tim yang kurang diunggulkan dibanding 6 kompetitor lainnya.
Ya, Bolivia dan Peru akan merumput di Estadio Municipal Bicentenario German Becker, sesaat lagi, Jumat (26/6)/ Rencananya, duel ini LIVE di Kompas TV pukul 06.30 WIB.
Bolivia lolos ke 8 Besar menyandang status sebagai runner up Grup A, di bawah Chile. Sementara Peru melenggang ke babak yang sama sebagai peringkat kedua Grup C, alias di bawah Brasil.
Di masing-masing grup, Bolivia dan Peru sama-sama mengantongi empat poin dari tiga pertandingan.
Manajer Peru, Ricardo Gareca mengatakan timnya kini sedang dalam motivasi tinggi menyusul fitnya kondisi para pemain pilar tim semifinalis Copa America 2011 itu.
"Claudio Pizarro adalah pemain kunci, dia oke. Paolo Guerrero sudah kembali ke bentuk terbaik dan Jefferson Farfan pulih," kata Gareca, seperti dilutip dari situs Copa America 2015, Kamis (25/6).
Peru sudah lama merindukan gelar Copa America. Terakhir mereka merasakan puncak kemuliaan di Amerika Selatan itu pada 1975.
Namun Bolivia juga sudah kepalang tanggung. Apalagi, dalam 8 kali pertemuan terakhir dengan Peru, Bolivia hanya kalah sekali.
TEMUCO - Satu dari empat laga perempatfinal Copa America 2015, bakal mempertemukan dua tim yang kurang diunggulkan dibanding 6 kompetitor lainnya.
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- Bhayangkara FC Langsung Mencanangkan Target Tinggi di Liga 1 Musim Depan
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini