Bolos, 56 PNS Terjaring Operasi GDN
Ada yang Marah, Ada yang Kabur
Selasa, 24 Agustus 2010 – 14:44 WIB
BANDARLAMPUNG - Siang itu, seorang wanita berseragam PNS (pegawai negeri sipil) yang sedang berada di Terminal Pasar Bawah, Bandarlampung, langsung lari ketika melihat kehadiran tim GDN (gerakan disiplin nasional). Tas hitam yang dibawanya pun digunakan untuk menutupi wajah.
"Sudahlah. Wartawan ini seperti kurang kerjaan saja," kata wanita berusia sekitar 50 tahun itu, sambil berlari masuk gang kecil.
Baca Juga:
Wanita itu adalah salah seorang PNS Kota Bandarlampung yang kedapatan berada di luar kantor saat jam kerja. Ia berada di tempat itu sekitar pukul 11.00 WIB, Senin (23/8) kemarin. Tim GDN yang terdiri dari Satpol PP, Inspektorat, Badan Kepegawaian Daerah, Bagian Hukum dan Bagian Humas Pemkot Bandarlampung itu, turun ke lapangan untuk melakukan pembinaan terhadap oknum PNS yang diduga mangkir kerja.
Tim dibagi dua kelompok dan menyisir sejumlah pusat keramaian di Tanjungkarang Pusat, Tanjungkarang Timur, serta Telukbetung. Dalam kegiatan yang dipimpin oleh Kasatpol PP Bandarlampung, Cik Raden itu, tim akhirnya mendapati sebanyak 56 oknum PNS yang mangkir kerja.
BANDARLAMPUNG - Siang itu, seorang wanita berseragam PNS (pegawai negeri sipil) yang sedang berada di Terminal Pasar Bawah, Bandarlampung, langsung
BERITA TERKAIT
- Kadiskominfotik Pekanbaru Ditahan Jaksa Terkait Kasus Korupsi Pembuatan Video
- Pramono Bentuk Tim Transisi Gubernur Sebelum Dilantik, Ima Mahdiah Ketua
- Pelaku Utama Perampokan ASN Dinkes Sumsel Ditangkap, Nih Tampangnya
- 8 Daerah di Sumsel Menetapkan Kepala Daerah
- Farhan Ungkap Rencana Revitalisasi Teras Cihampelas yang Terbengkalai
- Sertijab Wakapolda Riau dan PJU, Irjen Iqbal Ingatkan Komitmen Melayani Masyarakat