Bolos Latihan Perdana, Pemain Semen Padang FC Didenda

jpnn.com - PADANG – Semen Padang FC akan berikan sanksi tegas berupa denda kepada pemain yang tidak ikut menjalani latihan perdana hari ini (3/6) di Lapangan Mess PT Semen Padang, Indarung, Padang.
Sesuai dengan kesepakatan tim, pemain yang absen di latihan perdana setelah libur lima hari, diwajibkan membayar uang denda sebesar Rp 1 juta
“Besok (hari ini, red) tim akan kembali melaksanakan latihan seperti biasa di Lapangan Galatama, Indarung,” kata Asissten Pelatih Semen Padang FC, Wellyansyah saat dihubungi Padang Ekspres (Jawa Pos Group), Kamis (2/6).
Seperti diketahui, lima hari terakhir Kabau Sirah (julukan Semen Padang FC) meliburkan pemainnya untuk memberikan kesempatan kepada semua pemain mengunjungi sanak famili di kampung halaman jelang masuknya Ramadhan.
“Coach Nil mungkin akan tiba di Padang sore ini (kemarin, red), besok (hari ini, red) latihan akan dilaksanakan seperti biasa, yaitu pagi dan sore,” lanjut mantan pemain Semen Padang FC era 90-an ini.
Seperti diketahui, dua pekan perdana Bulan Ramadhan, Hengki Ardiles dkk akan disambut dua laga berat dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016, masing-masing bertandang ke Perseru Serui (11/6) dan dilanjutkan dengan bertandang ke Kalimantan Selatan untuk menantang, Barito Putra (17/6).
Sementara itu, sayap lincah Semen Padang FC, Riko “Ucok” Simanjuntak yang mamanfaatkan waktu liburnya dengan pulang ke kampung halamannya, di Pematang Siantar, Sumut, untuk merawat mamanya yang sedang sakit, juga sudah sampai di Padang, kemarin sore.
“Iya, saya sudah sampai di Padang. Karena besok (hari ini, red) kami mulai latihan lagi untuk persiapan menghadapi pertandingan selanjutnya,” kata pemain yang mulai dicintai publik Ranah Minang ini saat dihubungi.
PADANG – Semen Padang FC akan berikan sanksi tegas berupa denda kepada pemain yang tidak ikut menjalani latihan perdana hari ini (3/6) di Lapangan
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025