Bom Meledak di Kantor Pertamina

Bom Meledak di Kantor Pertamina
Dua bom meledak dalam simulasi penjinakan bom di Kantor PT Pertamina Regional VII Makassar, Jalan Garuda, Sulawesi Selatan, Senin (15/7). Foto: Tawakkal/FAJAR/JPNN
MAKASSAR -- Dua bom meledak di Kantor PT Pertamina Regional VII Makassar, Jalan Garuda, Sulawesi Selatan, Senin (15/7). Ledakan bom itu mengakibatkan seorang petugas sekuriti terluka dan dilarikan ke rumah sakit terdekat. Peristiwa ini berlangsung dalam simulasi penjinakan bom yang digelar Batalyon Zeni Tempur VIII/Sakti Mandra Guna bekerja sama dengan PT Pertamina.

Sesaat kemudian, anggota penjinak bom Batalyon Zeni Tempur VIII langsung mengidentifikasi sisa ledakan dan memeriksa lokasi lain yang diduga juga terdapat bom. Hasilnya, petugas menemukan satu paket diduga bom berada di bawah mobil sedan milik General Manager PT Pertamina Regional VII.

Setelah dicek, paket berisi bom dan siap untuk diledakkan. Penjinak bom kemudian berusaha meledakkan bom di lokasi yang telah disterilkan. "Simulasi ini merupakan latihan penanganan aksi-aksi terorisme untuk mengantisipasi ancaman aksi terorisme di beberapa objek vital termasuk kantor BUMN," ujar Wadanyon Zipur 8, Mayor Rudi.

Sebelumnya, simulasi yang sama digelar di gedung Graha Pena, Jl Urip Sumoharjo."Penanganan aksi terorisme ini akan terus digelar di beberapa titik objek vital. Tujuannya agar tim Jihandak mampu dan siap jika terjadi aksi terorisme di Makassar," ujarnya. (twk/sil)

MAKASSAR -- Dua bom meledak di Kantor PT Pertamina Regional VII Makassar, Jalan Garuda, Sulawesi Selatan, Senin (15/7). Ledakan bom itu mengakibatkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News