Bom Meledak Waktu Isya di Masjid Iran

Bom Meledak Waktu Isya di Masjid Iran
MASJID - Jamaah masjid Amir al-Mohini di Zahedan tengah melaksanakan ibadah shalat Isya, ketika sebuah bom yang diduga dilakukan teroris meledak, Kamis (28/5) waktu setempat. Tampak bekas ledakan di masjid tersebut. Foto: AFP.
TEHERAN - Sebuah ledakan bom kembali terjadi di masjid saat orang-orang beribadah. Kali ini, ledakan yang telah menewaskan setidaknya 15 orang dan mencederai sejumlah orang lainnya itu, terjadi di bagian kota Zahedan, sebelah tenggara Iran, di Provinsi Sistan-Baluchestan yang berbatasan dengan Pakistan dan Afghanistan.

Sebagaimana diberitakan kantor berita Republik Islam Iran (Irna) dan dikutip Al Jazeera, ledakan itu terjadi di masjid Amir al-Mohini, Kamis (28/5) malam waktu setempat. "Bom meledak bertepatan dengan waktu shalat Isya dan menewaskan sejumlah orang yang sedang beribadah," ungkap Ali Mohammad Azad, Gubernur Jenderal provinsi itu.

"Ini adalah sebuah serangan teroris; bom tersebut diledakkan oleh kelompok teroris," ujarnya menambahkan.

Sementara koresponden Al Jazeera, Alireza Ronaghi, menuliskan pula bahwa jumlah korban tewas berkemungkinan akan bertambah, karena ledakan itu sendiri sangat kuat. "Waktu terjadinya ledakan juga menarik diperhatikan, karena bersamaan dengan momen 'Hari Berkabung' di Iran demi mengenang wafatnya putri Nabi Muhammad SAW," tulisnya.

TEHERAN - Sebuah ledakan bom kembali terjadi di masjid saat orang-orang beribadah. Kali ini, ledakan yang telah menewaskan setidaknya 15 orang dan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News