Bom Mobil di Dekat Kediaman Presiden Somalia Tewaskan Tujuh Orang

Bom Mobil di Dekat Kediaman Presiden Somalia Tewaskan Tujuh Orang
Bom mobil yang meledak di dekan perumahan Presiden Somalia. Foto: Int

jpnn.com - MOGADISHU - Sebuah bom mobil meledak di dekat perumahan Presiden dan Perdana Menteri Somalia di tengah ibukota Mogadishu, kemarin. Sedikitnya tujuh orang tewas dan 10 lainnya mengalami luka-luka dalam serangan tersebut.

Seperti dilansir laman mstar, Rabu (23/9), jurubicara pemerintah Provinsi Banadir, Abdifatah Halane mengatakan, sejauh ini belum ada pihak yang diidentifikasi menyerang kawasan perumahan  yang dikenal sebagai Villa Somalia.

Sampai saat ini belum ada individu maupun kelompok yang mengaku bertanggungjawab atas serangan tersebut.

"Setidaknya tujuh orang tewas dan lebih 10 orang cedera dalam ledakan itu. Mayoritas yang tewas dan terluka terdiri dari warga sipil," kata Abdifatah.

Sebelumnya, seorang pejabat keamanan, Ahmed Dahir yang dikutip mengatakan lima warga sipil tewas sementara 13 lainnya terluka dalam serangan bom itu.

"Ini satu serangan bom mobil namun sasarannya masih tidak jelas," kata Ahmed.

Dia mengatakan, bom diledakkan di pusat pemeriksaan masuk ke kawasan perumahan tersebut.(ray/jpnn)

MOGADISHU - Sebuah bom mobil meledak di dekat perumahan Presiden dan Perdana Menteri Somalia di tengah ibukota Mogadishu, kemarin. Sedikitnya tujuh


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News