Bom Mobil Meledak Dekat Rumah Sakit di Perbatasan Suriah-Turki
Senin, 16 September 2019 – 16:21 WIB
jpnn.com, DAMASKUS - Sebuah bom mobil meledak di Kota al-Rai, Suriah, Minggu (15/9). Pekerja medis setempat menyebutkan 10 orang tewas dan 15 lainnya luka-luka akibat aksi teror tersebut.
Al-Rai terletak di perbatasan Suriah dengan Turki. Area tersebut dikuasai gerilyawan pemberontak yang didukung oleh pemerintah Turki.
Dewan setempat menyampaikan bahwa aksi teror tersebut tidak cuma merusak rumah dan bangunan pertokoan. Sebuah rumah sakit juga ikut rusak.
Baca Juga:
Sementara itu, kantor berita milik pemerintah Turki, Anadolu menyebutkan, sebanyak 12 warga sipil dalam serangan teror bom dekat perbatasan. (ant/dil/jpnn)
Sebuah bom mobil meledak di Kota al-Rai, Suriah, Minggu (15/9). Pekerja medis setempat menyebutkan 10 orang tewas dan 15 lainnya luka-luka akibat aksi teror tersebut.
Redaktur & Reporter : Adil
BERITA TERKAIT
- Mengenang Fethullah Gülen, Pejuang Pendidikan Turki yang Menginspirasi Dunia
- Pekerja Migran Meninggal di Suriah, Keluarga: Dianiaya Majikan
- Siap Mendunia! Bank Mandiri Resmi Memperluas Akses Livin’ di Turki
- Erdogan Ucapkan Selamat kepada Presiden Aljazair yang Berhasil Pertahankan Kekuasaan
- Tren Transplantasi Rambut Atasi Masalah Kebotakan Mulai Diminati di Indonesia
- Instagram Akhirnya Bisa Diakses Masyarakat Turki