Bomber Anyar PSM Makassar Dapat Peringatan Keras

jpnn.com - MAKASSAR – Manajemen PSM Makassar memberi peringatan keras pada bomber Carlos Eduardo Da Silva. Manajemen tim berjuluk Juku Eja itu tak puas dengan performa Eduardo.
Digadang-gadang bakal menjadi mesin gol, Eduardo ternyata melempem. CEO PSM Munafri Arifuddin menilai, bomber yang karib disapa Cadu itu belum masuk kriteria pemain yang diidamkan.
"Tidak ada jiwa petarung dalam diri Cadu. Ia juga masih terlihat melempem," ujar Munafri saat menyaksikan latihan PSM di Lapangan Karebosi, Kamis (18/2) kemarin.
Meski begitu, dia juga mengaku manajemen tidak akan tergesa-gesa mengambil keputusan. "Mungkin nasibnya akan ditentukan saat tim menggelar uji coba menghadapi klub selevel," tandasnya. (fjr/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025