Bomber Buangan Liverpool Cetak Gol Tercepat
jpnn.com - BELGIA - Striker Belgia Cristian Benteke berhasil mencatat sejarah ketika membantu Belgia mengalahkan Gibraltar dengan skor 6-0 (3-0) pada kualifikasi Piala Dunia 2018 di Estadio Do Algrave, Selasa (11/10) dini hari WIB.
Striker Crystal Palace itu berhasil menciptakan gol saat laga berlangsung tujuh detik.
Laman Sky Sports menulis, pemain 25 tahun itu mencatat rekor gol tercepat pada kualifikasi dan babak final.
Dia berhasil melewati rekor David Gualtieri yang mencetak gol saat laga berjalan delapan detik ketika Inggris, November 1993.
Rekor itu semakin mengilapkan performa mantan striker Liverpool tersebut yang berhasil mencetak hattrick.
Selain gol pada detik ketujuh, Benteke juga menjebol gawang Gibraltar menit ke-43 dan 56.
Sementara itu, tiga gol Belgia lainnya berhasil diciptakan A. Witsel menit ke-19, D. Martens (51) dan Eden Hazzard (79). (mg6/jos/jpnn)
BELGIA - Striker Belgia Cristian Benteke berhasil mencatat sejarah ketika membantu Belgia mengalahkan Gibraltar dengan skor 6-0 (3-0) pada kualifikasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dani Pedrosa Masih Dibutuhkan KTM Untuk MotoGP 2025
- Persib Resmi Mengajukan Perubahan Jadwal Pertandingan Kontra Bali United
- Berapa Poin yang Didapat Timnas Indonesia Jika Mengalahkan Jepang?
- Jorji Tembus Perempat Final Kumamoto Masters 2024
- Timnas Indonesia vs Jepang: Eks Inter Milan Merasa Seperti Bintang Hollywood
- Harry Kane Ungkap Kekecewaan Setelah 9 Pemain Gagal Bela Timnas Inggris