Bomber Maut Ini Bikin MU dan Arsenal Sakit Hati
jpnn.com - DORTMUND – Keinginan Manchester United dan Arsenal mendatangkan Pierre Emerick Aubameyang tak kesampaian. Pasalnya, Aubameyang memilih bertahan di Borussia Dortmund.
BACA: Terbongkar! Mourinho Hanya Ingin Latih 2 Tim Ini
“Saya bahagia di sini. Orang-orang di sini menerima saya apa adanya. Dortmund sudah menjadi rumah kedua saya,” terang Aubameyang pada Kicker sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Senin (21/12).
Bomber 26 tahun itu memang menjadi bidikan banyak klub setelah tampil impresif bersama Dortmund. Musim ini, penyerang timnas Gabon itu sudah mendonasikan 27 gol hanya dalam 26 laga di semua kompetisi.
BACA: Bintang Arsenal Takut Mourinho Bikin MU Garang Lagi
“Saya belajar banyak di klub yang pernah saya bela, baik negatif maupun positif. Itu membuat saya menjadi sosok yang lebih baik. Saya berharap bisa terus berkembang bersama Dortmund,” tegas Aubameyang. (jos/jpnn)
DORTMUND – Keinginan Manchester United dan Arsenal mendatangkan Pierre Emerick Aubameyang tak kesampaian. Pasalnya, Aubameyang memilih bertahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
- Timnas Indonesia Kalah dari Jepang, Shin Tae Yong: Ini Bukan Waktunya untuk Menyerah