Bonek Bakal Gruduk Jakarta Lagi, Siap-siap Ya...
jpnn.com - SURABAYA - Suporter Persebaya Surabaya, Bonek, dipastikan bertolak ke Jakarta dalam rombongan besar, Selasa (8/11) malam.
Mereka memastikan, bakal menggelar aksi #Gruduk Jakarta II di depan hotel tempat arena Kongres PSSI digelar, Mercure, Ancol, Kamis (10/11) nanti.
Menurut pentolan Bonek, Saiful Antoni, Bonek hanya berusaha untuk bisa mendapatkan hak berkompetisi yang dijanjikan PSSI dalam kongres 3 Agustus lalu.
Karena itu, kali ini suporter dengan warna kebesaran hijau-hijau tersebut meminta kepada pihak keamanan untuk tidak menghalangi aksi di depan hotel tempat Kongres.
"Kami akan aksi di ancol dan kali ini jangan halangi kami untuk aksi demo di Kongres PSSI. Tujuan kami hanya mengawal dan meminta janji Exco PSSI untuk ditepati," katanya, saat dihubungi, Selasa siang.
Pria yang juga dirigen Bonek tersebut, membandingkan dengan aksi 4 November, saat umat Islam boleh beraksi di depan Istana negara.
"Setiap warga negara Indonesia mempunyai hak untuk menyampaikan aspirasinya. 4 November aja bisa aksi di depan istana kenapa kita nggak," tuturnya. (dkk/jpnn)
SURABAYA - Suporter Persebaya Surabaya, Bonek, dipastikan bertolak ke Jakarta dalam rombongan besar, Selasa (8/11) malam. Mereka memastikan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ACL Two: Persib Punya Modal Mengalahkan Port FC Malam Ini
- Liverpool jadi Tim Pertama Tembus 16 Besar Liga Champions
- Port FC vs Persib Bandung: Gustavo Franca Bicara Pemain ke-12
- ACL 2: Persib Bandung Merajut Asa di Markas Thai Port FC
- Real Madrid Tembus 16 Besar Liga Champions? Ini Kata Ancelotti
- Liverpool Vs Real Madrid: Malam yang Suram buat Petahana