Bonek Berkomitmen Sukseskan Piala Dunia U-17

jpnn.com, SURABAYA - Suporter Persebaya Surabaya, Bonek mengapresiasi langkah cepat Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang akan merenovasi Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) selepas laga Bajul Ijo kontra Arema.
Menurut Bonek, langkah cepat Erick Thohir yang berkoordinasi dengan Kementerian PUPR, wali Kota Surabaya, dan PT Liga merupakan solusi yang pas untuk mempersiapkan Piala Dunia U-17 dengan tetap memperhatikan aspirasi klub.
"Kami mengapresiasi pemerintah yang sudah mau mendengar aspirasi publik Kota Surabaya, baik ketua umum PSSI, Kementerian PUPR, wali Kota Surabaya, dan PT Liga Indonesia sebagai operator," ujar perwakilan Bonek Alex Tualeka ketika dihubungi, Selasa (19/9).
Alex menilai langkah yang dilakukan PSSI, PT Liga, maupun Kementerian PUPR dalam melakukan renovasi seusai laga big match melawan Arema adalah langkah yang sangat patut dilakukan.
Selain hal itu sesuai aspirasi, langkah itu juga memberi kesempatan bagi semua pihak yang sedang bersiap menyambut laga besar Liga 1 itu.
"Apresiasi atas langkah bijak mereka semua yang sangat responsif untuk mau mengambil kebijakan yang sesuai dengan aspirasi publik para pencinta Persebaya," kata Alex.
Bonek pun menegaskan bahwa mereka sangat antusias menyambut Piala Dunia U-17. Terlebih laga pembukaan sekaligus lokasi timnas berlaga akan berlangsung di Surabaya.
"Sejak awal ketika kami mendengar Piala Dunia U-17 itu pembukaannya akan di Surabaya, teman-teman Bonek menyambut positif dan menyiapkan langkah untuk menyukseskan Piala Dunia," ujar Alex. (rhs/jpnn)
Bonek sangat antusias menyambut Piala Dunia U-17. Apalagi pembukaan sekaligus lokasi timnas berlaga akan berlangsung di Surabaya.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Komentar Irwan Fecho setelah Timnas U-17 Indonesia Dihajar Korut
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut
- Sopir Adu Banteng dengan Bus Rombongan Bonek Akhirnya Tewas
- Polisi Tes Urine Sopir BR-V Tabrak Bus Bonek di Tol Pekalongan