Bonek Geruduk Kantor Satpol PP

jpnn.com - SURABAYA - Ratusan Bonek mendatangi kantor satpol PP di Jalan Jaksa Agung Suprapto, Surabaya kemarin.
Mereka menyampaikan protes karena spanduk-spanduk sorotan terhadap PSSI dicopoti petugas satpol PP.
Koordinator Bonek Andie Peci meminta spanduk-spanduk yang dirampas dikembalikan.
Dia juga meminta ada dispensasi agar tak ada penertiban sampai kongres PSSI dihelat pada 8 Januari 2017.
''Kami datang untuk berkomunikasi, bukan untuk bermusuhan dengan satpol PP,'' kata Andie setelah melakukan orasi.
Kepala Satpol PP Irvan Widyanto menyatakan bertanggung jawab penuh atas aksi anak buahnya.
Dia menegaskan, tugas satpol PP adalah menertibkan spanduk milik siapa pun yang dipasang sembarangan.
Dia berjanji mengembalikan spanduk tersebut ke mabes Bonek di Karanggayam.
SURABAYA - Ratusan Bonek mendatangi kantor satpol PP di Jalan Jaksa Agung Suprapto, Surabaya kemarin. Mereka menyampaikan protes karena spanduk-spanduk
- Jasad Bocah Diduga Korban Terkaman Buaya Ditemukan di Sungai Sangatta
- Sahrin Hamid: Gerakan Rakyat Jaktim Wajib Dukung Program Prorakyat Pramono-Doel
- SMB II Palembang Kembali Berstatus Bandara Internasional
- Pramono Anung Bakal Kejar Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakarta
- Janji Dedi Mulyadi kepada Warga yang Tergusur Proyek Pelebaran Sungai Bekasi
- Napi Lapas Selong Tewas di Sungai, Ada Luka Sayatan