Bonek Seruduk Kongres PSSI 17 Oktober? Dirigen Bonek Bilang...
jpnn.com - SURABAYA - Simpang siurnya tempat atau lokasi Kongres PSSI pada 17 Oktober nanti membuat suporter Persebaya Surabaya, Bonek, membatalkan pendaftaran aksi geruduk kongres. Mereka akhirnya memutuskan berangkat sendiri-sendiri.
Dirigen Bonek Saiful Antoni menegaskan, pembatalan dan pengembalian uang pendaftaran aksi yang terkoordinasi itu bukan berarti membatalkan semua gerakan mengawal perjuangan Persebaya agar bisa berkompetisi lagi.
"Bukan berarti ini kawan-kawan Bonek surut dalam mengawal Kongres. Kami akan tetap berkomitmen, Aksi seruduk Kongres PSSI di manapun tempatnya, cuma mekanisme berangkatnya saja yang beda," ungkapnya.
Saiful menyebut, sampai saat ini venue Kongres masih simpang siur. Di satu sisi, pengurus PSSI ingin di Makassar. Di sisi lain, mayoritas voter dan pemerintah merekomendasikan Yogyakarta sebagai tuan rumah Kongres.
"Karena kondisi ini, kami batal berangkat sama-sama. Beberapa kawan-kawan bonek memutuskan untuk berangkat secara berkelompok maupun individu. Tidak via koordinasi seperti ke Jakarta dulu," paparnya.
Dengan begitu, Bonek kemungkinan datang ke Kongres beberapa gelombang. Tidak satu atau dua gelombang besar seperti aksi seruduk Jakarta.
"Namanya berangkat sendiri-sendiri, pasti tak bisa satu gelombang besar," tandasnya.(dkk/jpnn)
SURABAYA - Simpang siurnya tempat atau lokasi Kongres PSSI pada 17 Oktober nanti membuat suporter Persebaya Surabaya, Bonek, membatalkan pendaftaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Ini Sektor Andalan PBSI untuk Meraih Juara Indonesia Masters 2025
- UFC Fight Night Segera Digelar di Indonesia
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen