Boneka Imut, Tapi Isinya Ganja

Komunitas yang dimaksud adalah Lingkar Ganja Nusantara (LGN). Komunitas tersebut percaya bahwa ganja bukanlah narkotika.
Jaringannya hampir berada di seluruh Indonesia.
Rian kemudian memproses pesanan Fauzi. Dia membeli dua boneka berukuran cukup besar sebagai media untuk menyelundupkan ganja. Sebagian busa isi boneka dikeluarkan.
''Setiap boneka diisi dua paket ganja,'' terang polisi asal Bandung tersebut.
Agar rapi, dua boneka di-packing dalam kardus. Selanjutnya, boneka itu dikirim melalui jasa ekspedisi. Rian lalu mengirimkan resi pengiriman kepada Fauzi melalui pesan singkat.
''Fauzi menunggu saja di rumah karena jenis ekspedisinya bisa mengirim sampai ke rumah,'' ungkap Wisnu.
Wisnu menjelaskan, pihaknya melakukan penangkapan di rumah karena ingin lebih mengenal lingkungan sekitar rumah Fauzi.
Sebab, di daerah Surabaya Barat, peredaran ganja lumayan tinggi. ''Kami ingin memastikan kondisi sekitarnya bagaimana,'' tuturnya.
Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jatim berhasil menggagalkan upaya penyelundupan ganja.
- OW Ditangkap di Bandara saat Bawa 186 Paket Ganja
- Pengedar Narkoba di Cirebon Mengaku Beli Barang dari P
- Hilda Dame Ulina Divonis 20 Tahun Penjara!
- Polda Kalbar Bekuk 3 Pengedar Narkoba di Kubu Raya, Sita 220 Gram Sabu-Sabu
- Tangkap Pengedar Narkoba, Polda Kalbar Sita 1,1 Kg Sabu-Sabu
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi