Bongkar Cincai-cincai Izin Rute Maskapai, YLKI Gugat AirAsia
"Karena itu, Jonan juga harus tegas memberi sanksi kepada oknum itu, meski dia hanya di level bandara," cetus Tulus.
Sementara itu, kemarin pihak PT Citilink Indonesia resmi mengumumkan pembatalan penerbangan rute Jakarta-Medan pada 7-10 Januari 2015.
Vice President Corporate Communications Citilink, Benny S Butarbutar mengatakan pembatalan penerbangan ini dilakukan mendadak lantaran pihaknya baru menerima pemberitahuan dari kemenhub di malam hari.Dikatakan, kemenhub menolak pengajuan izin penerbangan tambahan yang diajukan oleh Citilink.
"Penolakan pemberian izin sehari sebelumnya, pada 6 Januari 2015 malam. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini," ujar Benny di Jakarta, Kamis (8/1)
Pengajuan izin penerbangan tambahan ini dilakukan pihaknya untuk merespon tawaran Kemenhub untuk kelancaran angkutan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015.
Dia menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh penumpang Citilink tujuan Jakarta – Medan.
"Untuk itu kami segera melakukan penanganan kepada penumpang baik dalam bentuk re-fund, re-route, maupun re-schedule sebagai bentuk tanggung jawab terhadap batalnya penerbangan tersebut,” ujar Benny.
Terhadap tawaran re-fund, re-route, maupun re-schedule itu, Tulus Abadi mengatakan, hal itu sudah sesuai dengan aturan yang ada.
JAKARTA - Dugaan adanya cincai-cincai yang pengurusan izin rute penerbangan maskapai semakin menguat. Untuk membuka pintu masuk membongkar dugaan
- Ahli Hukum Kritik Munculnya 2 Pasal di RUU KUHAP, Bisa Ganggu Penegakan Hukum
- Pakar Hukum Soroti Putusan Hakim Tolak Praperadilan Tom Lembong
- Waka MPR: Sistem Penerimaan Murid Baru Harus Wujudkan Layanan Pendidikan yang Inklusif
- Sidang Perkara Proyek Retrofit Sistem Sootblowing PLTU Bukit Asam, Saksi: Sudah Diaudit BPK
- Info Terbaru dari BKN: Ini Kriteria Honorer jadi PPPK Paruh Waktu
- Rapat di DPR, Menteri Trenggono Tak Ungkap Penanggung Jawab Pemasang Pagar Laut