Bongkar Korupsi Pajak, KPK Diminta Gunakan Petunjuk Gayus
Selasa, 01 Januari 2013 – 19:53 WIB

Bongkar Korupsi Pajak, KPK Diminta Gunakan Petunjuk Gayus
JAKARTA -- Ketua Komisi III DPR Gde Pasek Suardika menyatakan akan mendukung penuh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap kasus-kasus korupsi kakap di sektor pajak. Apalagi Gayus Tambunan, terpidana kasus mafia pajak sebenarnya punya banyak petunjuk soal korupsi di sektor pajak.
"Untuk pajak kan sudah ada petunjuk dari kasus Gayus," ungkap Pasek, Selasa (1/1). Dijelaskan Pasek, di kasus itu sebenarnya sudah terungkap fakta, ada pengemplangan pajak besar-besaran dari perusahaan besar dengan nilai triliunan. Karenanya, dia berharap KPK berani ke depan untuk menyentuh kasus-kasus dugaan korupsi di sektor pajak.
Baca Juga:
"Semoga saja KPK berani. Kita akan dukung penuh," kata Pasek. Sebelumnya diberitakan, KPK pada 2013 akan fokus pada pencegahan dan penindakan kasus dugaan korupsi di sektor pajak; sumber daya mineral seperti tambang; serta kepentingan masyarakat, semisal infrastruktur dan ketahanan pangan. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Ketua Komisi III DPR Gde Pasek Suardika menyatakan akan mendukung penuh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap kasus-kasus korupsi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Puji Menhut, Menteri Lingkungan Norwegia: Dunia Memandang Peran Anda
- BSI Siap Layani 185 Ribu Calon Haji, Pelunasan Tahap 1 Sudah Dibuka
- Menteri Nusron dan APK Didesak Tangani Kasus Sengketa Tanah di Daerah
- Munas III Forkonas PP DOB: Syaiful Huda Kembali Terpilih Aklamasi
- Kasum TNI Pimpin Sertijab Pejabat Strategis TNI Termasuk Danjen Akademi TNI
- Prakiraan Cuaca Hari Ini: Hujan Berpotensi Mengguyur Kota-Kota Besar