Bongkar Tembok Berlapis
Selasa, 12 Maret 2013 – 07:41 WIB
BARCELONA - Defisit dua gol membuat tugas Barcelona pada second leg babak 16 besar Liga Champions sulit. Agar lolos ke perempat final, mereka harus menang dengan selisih tiga gol atas AC Milan di Nou Camp dini hari nanti (siaran langsung SCTV pukul 02.45 WIB). Apalagi, Milan kehabisan stok penyerang. Mario Balotelli tidak bisa bermain karena cup-tied, sedangkan Giampaolo Pazzini cedera, dan Robinho kurang fit. Sehingga penguatan akan dilakukan di lini tengah, dengan menumpuk gelandang bertahan.
Bukan mudah menjebol gawang Rossoneri, julukan Milan, tiga gol. Pelajaran dari first leg babak 16 besar (20/2), Barca hanya bisa sekali melepas tembakan ke gawang Milan yang dikawal kiper veteran Christian Abbiati.
Baca Juga:
Pelatih Milan Massimiliano Allegri menerapkan strategi pertahanan berlapis dan menahan serangan Barca di lini tengah. Barca benar-benar kesulitan memasuki area penalti Milan. Pada second leg, sepertinya taktik seperti itu kembali dipakai.
Baca Juga:
BARCELONA - Defisit dua gol membuat tugas Barcelona pada second leg babak 16 besar Liga Champions sulit. Agar lolos ke perempat final, mereka harus
BERITA TERKAIT
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini
- Liga 1: Persib Gagal Raih 3 Poin di Kandang PSBS, Bojan Hodak Sentil Kinerja Wasit
- PSS Sleman Vs Persebaya 3-0 di Babak Pertama, Persib Belum Terkalahkan
- Live Streaming PSS Sleman Vs Persebaya: Misterius
- Van Dijk: Patrick Kluivert Pelatih Tenang, Harapan Baru Sepak Bola Indonesia
- Resmi, Herry IP Jadi Pelatih Ganda Putra Malaysia