Bontang FC Laporkan Dugaan Suap ke KN
Selasa, 05 Juli 2011 – 07:29 WIB
Saat menghadap KN Sofyan Hasdam juga melaporkan dugaan adanya suap yang melibatkan timnya. Seperti diketahui, beberapa waktu lalu pelatih Bontang FC Fachri Husaini menyatakan sebelum timnya melakoni laga kandang kontra Persiwa Wamena pada 7 Juni lalu, seorang pengurus Bontang meminta kepada Fachri agar mengalah. Mereka meminta Fachri hanya menurunkan pemain lokal saat melawan Persiwa dan mengalah lebih dari tiga gol.
Baca Juga:
Jika Fachri menyetujui, Bontang akan mendapatkan dana untuk membayar gaji pemain dan biaya away ke Malang untuk melawan Arema dan playoff kontra Persidafon Dafonsoro.
Pengurus itu tidak sendiri. Dia berkomplot dengan salah seorang petinggi klub di Kaltim. Untuk memuluskan aksinya, pengurus Bontang itu mendatangi rumah Fachri. Dia menyatakan bahwa permintaan mengalah itu sudah diketahui oleh manajemen Bontang.
Sofyan mengungkapkan jika penyandang dana atau actor intektual dari upaya pengaturan skor yang melibatkan timnya itu adalag orang Malaysia. "Ketika saya laporkan ke pak Andi Darussalam (mantan Presdir PT LIga Indonesia), beliau langsung menyebut nama orang asal Malaysia itu yang cocok dengan nama yang kami kantongi," ungkapnya.
JAKARTA - Bontang FC harus menerima nasib terdegradasi ke Divisi Utama musim depan. Setelah hanya bisa meraih posisi di peringkat keempat klasemen
BERITA TERKAIT
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor