Bonus Timnas Menang Rp 100 Juta, Final Rp 1 M
Rabu, 10 Desember 2008 – 02:29 WIB

Bonus Timnas Menang Rp 100 Juta, Final Rp 1 M
JUARA Piala AFF 2008 menjadi target mati bagi timnas Indonesia. Beragam cara pun dilakukan untuk merealisasikan ambisi itu. Badan Tim Nasional (BTN) punya cara tersendiri. Yakni, merangsang bonus superbesar untuk Charis Yulianto dkk. Dia mengatakan, dalam klausul kontrak tertulis bahwa pelatih timnas Benny Dolo ditarget masuk final Piala AFF 2008. Tapi, menurut Hamka, target itu bukan semata masuk final. Bendol -sapaan akrab Benny Dolo- harus mampu membawa Indonesia ke tangga juara.
Untuk setiap kemenangan timnas di babak penyisihan, BTN mengucurkan bonus Rp 100 juta. "Itu sudah komitmen kami. Untuk pembagiannya, kami serahkan ke manajemen tim," kata Hamka B Kady, wakil ketua BTN.
Baca Juga:
Bonus jauh lebih besar disiapkan BTN jika skuad Merah Putih mampu menembus final. BTN bakal mengguyur para pemain timnas dengan bonus Rp 1 miliar. "Ini benar. Kami akan memberi bonus mereka Rp 1 miliar," tegas Hamka.
Baca Juga:
JUARA Piala AFF 2008 menjadi target mati bagi timnas Indonesia. Beragam cara pun dilakukan untuk merealisasikan ambisi itu. Badan Tim Nasional (BTN)
BERITA TERKAIT
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025