Booking Cewek Lewat BeeTalk, Warga Seberang Malah Tertipu
jpnn.com, PALEMBANG - Faisal, 28, warga Jl Faqih Usman, RT 002, RW 001, Kelurahan 3/4 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I, Palembang, Sumsel, bernasib apes.
Rencananya bersenang-senang dengan mem-booking wanita panggilan ke sebuah hotel di Jalan Radial, malah ditipu dengan kerugian sekitar Rp3,3 juta.
Korban Faisal saat melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palembang, = (7/1), sekitar pukul 10.00 WIB, mengaku, awalnya dirinya booking seorang wanita panggilan bernama Rianti di aplikasi Be-Talk.
“Kemudian, pelaku minta transfer uang Rp100 ribu. Jadi, uangnya saya transfer di ATM Graha Sport Center Sriwijaya di Jalan Merdeka,” tuturnya.
Setelah mentransfer uang tersebut, ungkap bujangan ini, dirinya disuruh pelaku datang ke sebuah hotel di Jalan Radial untuk menemuinya. “Tapi sesampainya di hotel itu, cewek yang saya booking tidak ada,” terangnya lagi.
Korban pun kembali menghubungi cewek panggilan tersebut. Namun, pelaku kembali minta transfer uang sebesar Rp250 ribu.
“Setelah saya transfer, dia menyuruh saya menghubungi sekuriti hotel bernama Bambang. Saat saya hubungi, sekuriti itu juga minta uang Rp350 ribu dengan alasan untuk keamanan. Tapi, saat saya tanya pada pegawai hotel, nama Bambang sebagai sekuriti hotel tidak ada,” ungkap korban.
Selanjutnya, pelaku wanita panggilan dan diduga rekannya bernama Bambang terus meminta uang kepada korban selama dua hari. Totalnya, mencapai Rp3,3 juta.
Faisal, 28, warga Jl Faqih Usman, RT 002, RW 001, Kelurahan 3/4 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I, Palembang, Sumsel, bernasib apes.
- Pemkot Palembang Buka 10 Ribu Tabungan Gratis untuk Pelajar
- Modus Baru Penipuan Mencatut Bea Cukai, Simak Agar Tidak Menjadi Korban Berikutnya
- Bocah di Palembang Terseret Banjir dan Tenggelam, Begini Kejadiannya
- Bocah Tenggelam di Aliran Bendungan Sukajaya Palembang, Tim SAR Langsung Bergerak
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini