Boom! Penalti Vardy Bawa Leicester Unggul Sementara atas Arsenal
Minggu, 14 Februari 2016 – 20:06 WIB

Skuat Leicester City selebrasi gol yang dibukukan Jamie Vardy. Foto: premierleageu
jpnn.com - LONDON - Duel pemimpin klasemen sementara Premier League, Leicester City kontra tuan rumah Arsenal berlangsung cepat dan keras.
Hingga babak pertama laga yang digeber di Emirates Stadium, Minggu (14/2) usai, Leicester unggul 1-0. Gol tim racikan Claudio Ranieri itu dibukukan Jamie Vardy di menit 45!
Gol didapat lewat eksekusi penalti, usai wasit Martin Atkinson menunjuk titik putih setelah menganggap Nacho Monreal melanggar penetrasi yang dilakukan Vardy.
Baca Juga:
Vardy sendiri yang mengambil penalti. Dan, boom! Bola sepakan keras Vardy mengarah ke kiri gawang Arsenal, sementara kiper Petr Cech bergerak ke kanannya. Skor sementara hingga turun minum 0-1, Arsenal tertinggal. (adk/jpnn)
LONDON - Duel pemimpin klasemen sementara Premier League, Leicester City kontra tuan rumah Arsenal berlangsung cepat dan keras. Hingga babak pertama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United