Borneo FC Gagal Gusur Persebaya dari Puncak Klasemen Liga 1
Senin, 23 September 2024 – 21:22 WIB

Ilustrasi BRI Liga 1. Foto: ligaindonesiabaru
jpnn.com - BANTUL - Borneo FC Samarinda gagal menyalip Persebaya Surabaya di puncak klasemen Liga 1.
Melakoni laga terakhir pekan ke-6 melawan Barito Putera, di Sultan Agung, Bantul, Senin (23/9) malam WIB, Borneo FC hanya mendulang satu poin.
Derbi Kalimantan di Bantul itu berakhir imbang 1-1.
Borneo FC unggul lebih dahulu melalui Leo Gaucho pada menit ke-34. Barito Putera menyamakan skor di menit ke-73 melalui Yuswanto.
Hasil itu membuat Borneo FC mengoleksi 14 poin, gagal menyamai poin milik Persebaya Surabaya.
Sementara itu, Barito Putera berada di anak tangga ke-9 dengan poin delapan.
Borneo FC yang melakoni laga penutup pekan ke-6, hanya bermain imbang dengan Barito Putera, cek klasemen Liga 1 di sini.
BERITA TERKAIT
- Persib Kembali Gelar Latihan, Siapa Pemain yang Naik Berat Badan?
- Pelatih Persib Soroti Performa Beckham Putra, Sentil Soal Ini
- Gelandang Persib Dedi Kusnandar Sampaikan Kabar Baik Soal Penyembuhan Cedera
- Libur Liga 1, Pelatih Persib Beri Tugas Khusus untuk Pemain
- Jeda Liga 1, Momentum Persib Bandung Mengisi Bensin
- Dramatis! Madura United Kirim PSIS Semarang ke Zona Degradasi