Borneo Hornbills Jadi Kuda Hitam Merepotkan di IBL 2024
“Kami sudah memiliki semua aspek untuk bisa bersaing di IBL musim depan. Sekarang kami tinggal konsisten untuk bisa meraih hasil maksimal di setiap pertandingannya,” ungkap Najael.
Musim depan banyak pihak menilai Borneo Hornbills akan menjadi kuda hitam yang merepotkan.
Nantinya tim asal kota Kalimantan itu bersaing dengan Tangerang Hawks, RANS Simba Bogor, hingga Elang Rajawali Medan di papan tengah.
Menarik ditunggu kiprah dari Borneo Hornbills pada IBL 2024 dengan skuad yang dimiliki.
Musim lalu dengan komposisi yang tidak jauh berbeda, Borneo mampu menembus playoff sebelum kalah dari Prawira Bandung dengan skor 0-2.
Rencananya Muhammad Rizky Ari Daffa dan kolega akan memulai petualangan mereka pada ajang IBL 2024 dengan menghadapi Satria Muda Pertamina, Sabtu (13/1) mendatang di Hall Basket Senayan, Jakarta.(mcr16/jpnn)
Borneo Hornbills menatap IBL 2024 dengan optimisme tinggi bisa merepotkan unggulan seperti Satria Muda, Pelita Jaya, hingga Prawira Bandung
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Ditahan di Rutan, Ammar Zoni Sibuk Main Basket dan Jadi Humas Masjid
- Dewa United Cari Bibit Pebasket Muda Lewat Turnamen Elite Pro Championship
- Partai Final DBL Jakarta Championship 2024 Kembali Digelar di Indonesia Arena
- Beban Berat Dipikul Johannis Winar Setelah Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Basket Putra