Borong Saham Adaro, Boy Thohir: Saya Percaya Fundamental Ekonomi Indonesia

jpnn.com - Pengusaha nasional H. Garibaldi Thohir secara pribadi melalui PT Trinugraha Thohir (TNT) memperluas portofolionya di pasar modal dengan membeli saham PT. Adaro Andalan Indonesia Tbk (Adaro-AADI) sejumlah total 7,3 juta lembar.
Pengusaha yang beken disapa dengan panggilan Boy Thohir juga mengatakan perusahaannya, PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (AlamTri - ADRO), juga melakukan pembelian kembali saham (buyback) yang dikeluarkan oleh Perseroan.
Pembelian itu sesuai dengan ketentuan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 29 tahun 2023 tentang Pembelian Kembali Saham yang dikeluarkan oleh Perusahaan Terbuka.
Hal itu juga telah disetujui para pemegang saham pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2024.
Boy mengatakan aksi beli di tengah tingginya volatilitas indeks harga saham gabungan (IHSG) dilakukan karena dia meyakini fundamental ekonomi nasional yang masih solid.
Dia menilai pelemahan pasar saham domestik dalam beberapa hari terakhir bukan menjadi alasan bagi investor dan pelaku pasar untuk tidak memperluas portofolionya di pasar modal.
"Hal ini dilakukan karena saya percaya terhadap fundamental ekonomi Indonesia dan fundamental operasional perusahaan," kata Boy Thohir, Rabu (19/3/2025).
Dia memandang bahwa tren pelemahan harga saham-saham idealnya dimanfaatkan oleh para investor untuk melakukan aksi pembelian atau menambah kepemilikan saham.
Pengusaha nasional H. Garibaldi Thohir atau Boy Thohir memborong saham PT. Adaro Andalan Indonesia Tbk (Adaro-AADI) sejumlah total 7,3 juta lembar.
- IHSG Anjlok, Prabowo Akan Segera Temui Investor
- IHSG Memang Anjlok Selasa Kemarin, Tetapi Penyerapan SBN Sesuai APBN
- IHSG Melemah Lagi, Pembatalan RUU TNI Bisa Meredakan Pasar
- Haidar Alwi Apresiasi Kesigapan Dasco Selamatkan IHSG yang Sempat Anjlok
- Kemarin IHSG Anjlok, Hari Ini Harga Emas Naik
- Ekonom Sebut Danantara hingga RUU TNI Jadi Penyebab IHSG Anjlok