Borrusia Dortmund 1-1 Zenit St. Petersburg

Borrusia Dortmund 1-1 Zenit St. Petersburg
Para pemain Dortmund usai mencetak gol. FOTO: getty images

jpnn.com - DORTMUND—Tim kuat asal Jerman, Borussia Dortmund tertinggal lebih dulu saat menjamu wakil Rusia, Zenit St. Petersburg di Signal Iduna Park, Dortmund dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa, Kamis (20/3) dini hari WIB.

Tim tamu berhasil memecah kebuntuan di menit 16 dengan mencetak gol pembuka. Gol ini dicetak oleh penyerang berbadan gempal asal Brazil, Hulk. 0-1 Zenit memimpin.

Namun demikian tuan rumah enggan menyerah begitu saja. Robert Lewandowski dan kawan-kawan meningkatkan tempo serangan untuk mengejar ketertinggalan. Tepat di menit ke 38, Marcel Schmelzer  berhasil mengirim umpan kepada Sebastian Kehl yang dikonversi dengan sempurna menjadi gol. Skor kini menjadi 1-1.

Denngan hasil sementara ini secara agregat Dortmund masih unggul dengan skor 5-3. Pasalnya dalam laga leg pertama di kandang Zenit skuat asuhan Jurgen Klopp ini menang 4-2. Artinya jika kedudukan ini bertahan hingga laga usai maka Dortmund berhak meraih satu tempat di babak delapan besar.(zul/jpnn)

DORTMUND—Tim kuat asal Jerman, Borussia Dortmund tertinggal lebih dulu saat menjamu wakil Rusia, Zenit St. Petersburg di Signal Iduna Park,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News