Bos AP II : Saya Akan Tegas Dengan Airlines
jpnn.com - JAKARTA - Direktur Utama PT Angkasa Pura (AP) II Budi Karya Sumadi meminta kepada para maskapai, khususnya Lion Air agar lebih serius meningkatkan keamanan barang-barang penumpang di bagasi.
Hal tersebut Budi katakan terkait adanya temuan petugas Polres Bandara Soetta, yang berhasil mengungkap pencurian bagasi pesawat, yang dilakukan oleh oknum Lion Air.
"Saya akan sedikit tegas dengan airlines, kalau punya aturan jangan sembarangan. Kalau punya ground handling harus serius, harus mengelola secara baik, secara dalam, harus selektif memilih orangnya," pinta Budi saat ditemui di Kompleks Widya Chandra, Minggu (3/1).
Dengan keseriusan para maskapai untuk meningkatkan keamanan bagasi, diharapkan kejadian hilangnya barang-barang berharga atau adanya bagasi yang dibongkar tidak akan pernah terulang lagi.
"Itu memang tanggung jawab dari airlines. Tapi kami tidak akan lepas tanggung jawab begitu saja. Supaya sama-sama, jadi kami juga serius melakukan tanggung jawab," tandas pria berkacamata ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Direktur Utama PT Angkasa Pura (AP) II Budi Karya Sumadi meminta kepada para maskapai, khususnya Lion Air agar lebih serius meningkatkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Beragam Produk Properti Berkualitas Hadir di Pameran Summarecon Expo 2024
- Rembuk Tani jadi Cara Pupuk Indonesia Penuhi Kebutuhan Petani Sragen
- Harga Minyakita Tak Naik di Semua Daerah, Ah Masa?
- Dukung Industri dalam Negeri, Bea Cukai Beri Izin Fasilitas PLB ke Perusahaan Ini
- Gandeng LAPI ITB, Pertamina Patra Niaga Gerak Cepat Investigasi Kualitas Pertamax
- Mendag Klaim Harga Minyakita Bakal Turun Pekan Ini