Bos Ducati Sempat Galau Sebelum Memilih Marc Marquez

jpnn.com - Bos Ducati Luigi Dall'Igna sempat dilanda kegalauan sebelum memilih Marc Marquez promosi ke tim pabrikan.
Pria asal Itala itu memiliki kandidat selain Marquez untuk dipromosikan ke tim utama Ducati.
Sosok tersebut ialah Jorge Martin yang tampil apik bersama Pramac Racing dalam dua musim ke belakang.
Marquez yang kini membela Gresini Racing dan Martin merupakan dua pembalap yang tergabung dalam tim satelit Ducati.
Penampilan apik Marquez dan Martin membuat dua pembalap asal Spanyol itu punya kans yang sama untuk naik kelas ke tim utama.
Setelah sempat terombang-ambing menentukan pilihan, Dall'Igna akhirnya menunjuk Marquez sebagai tandem Francesco Bagnaia di MotoGP 2025.
"Ini keputusan yang rumit, tetapi kemudian kami memilih Marquez. Kami berulang kali mengubah pikiran."
"Namun, kami meyakini Marquez merupakan pilihan yang tepat," ucap Dall'Igna dilansir dari AS.
Bos Ducati Luigi Dall'Igna sempat dilanda kegalauan sebelum memilih Marc Marquez promosi ke tim pabrikan.
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- MotoGP 2025: Kapan Jorge Martin Kembali?
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Spesifikasi Motor Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Rupanya Berbeda
- MotoGP 2025: Awal Manis Pertamina Enduro VR46 Racing Team
- Pecco Bagnaia Petik Banyak Pelajaran Berharga dari MotoGP Thailand