Bos Honda Bandingkan Alex dan Marc Marquez

jpnn.com - LONDON - Bos Honda, Shuhei Nakamoto membicarakan tentang kehebatan kakak beradik Alex dan Marc Marquez. Menurut Nakamoto, kedua pembalap itu memiliki karakter yang berbeda.
Alex dinilai sebagai pembalap yang memiliki etos kerja sangat tinggi. Sementara, Marc Marquez yang merupakan juara bertahan MotoGP merupakan pembalap dengan talenta luar biasa.
“Marc mungkin memiliki talenta lebih bagus. Tapi, Alex adalah seorang pekerja keras. Kerja keras seperti itu bisa membawa Anda menjuarai kompetisi,” terang Nakamoto di laman MCN, Sabtu (17/1).
Performa Alex memang menuai banyak pujian musim lalu. Saat itu, pembalap berusia 19 tahun tersebut mampu memetik tiga kemenangan dan tujuh kali naik podium. Padahal, Alex hanya mampu mendapatkan satu kemenangan semusim sebelumnya.
“Alex tumbuh luar biasa dalam dua musim terakhir. Setiap balapan telah meningkatkan performanya. Jujur saja, saya sangat kaget dengan level yang sudah dicapai Alex,” tegas Nakamoto. (jos/jpnn)
LONDON - Bos Honda, Shuhei Nakamoto membicarakan tentang kehebatan kakak beradik Alex dan Marc Marquez. Menurut Nakamoto, kedua pembalap itu memiliki
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peluang Salah Memenangkan Ballon d’Or Lebih Besar jika Liverpool Juara
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff
- Pordasi dan Pemda Bali Kolaborasi Percepat Zona Bebas Penyakit Kuda
- Bejo Sugiantoro Tutup Usia, Sempat Tak Sadarkan Diri Kala Bermain Futsal
- Pelita Jaya Gelar Prosesi Pemberian Cincin Juara IBL 2024 di GOR Soemantri
- PSSI belum Pastikan Indra Sjafri jadi Pelatih Timnas untuk SEA Games 2025