Bos ISIS, Abu Bakar al-Baghdadi Dikabarkan Tewas di Suriah
jpnn.com, IDLIB - Pemimpin tertinggi ISIS Abu Bakar al-Baghdadi dikabarkan tewas di Suriah. Berbagai sumber menyebutkan bahwa teroris paling dicari itu terbunuh dalam operasi militer Amerika Serikat di Idlib, Minggu (27/10).
Kabar yang beredar, Amerika mengerahkan helikopter, pesawat tempur dan pasukan darat untuk menyerbu tempat persembunyian Baghdadi dini hari tadi. Mantan anggota al Qaeda ditemukan tewas bersama dengan pengawal pribadinya.
Sumber anonim Reuters di Washington membenarkan adanya operasi militer menarget Baghdadi dini hari tadi. Namun, dia tidak bisa mengungkapkan hasil operasi tersebut.
Namun, dua pejabat di pasukan keamanan Irak dan dua pejabat Iran telah mendapatkan konfirmasi mengenai terbunuhnya Baghdadi. "Sumber kami di Suriah telam mengonfirmasi bahwa Bahgdadi telah terbunuh bersama pengawal pribadinya di Idlib, setelah tempat persembunyiannya ketahuan," ujar salah satu pejabat Irak tersebut kepada Reuters.
Pejabat itu menambahkan, Baghdadi tewas saat berusaha melarikan diri ke Turki.
Stasiun televisi milik negara Irak bahkan menyiarkan potongan video yang diklaim sebagai penyerbuan kediaman Baghdadi. Termasuk di antaranya gambar bekas bom dan pakaian penuh darah yang berserakan.
Amerika Serikat sudah memburu Baghdadi sejak 2010, ketika ISIS masih sekadar cabang dari al-Qaeda. Paman Sam bahkan menawarkan hadiah USD 25 juta (Rp 350 miliar) bagi yang bisa menangkap sang khalifah.
Baghdadi sendiri telah lama diduga bersembunyi di sekitar perbatasan Irak-Suriah. Kekhalifahannya akan selalu diingat karena perlakuan keji terhadap minoritas dan aksi teror mereka di seluruh penjuru dunia. (reuters/dil/jpnn)
Pemimpin tertinggi ISIS Abu Bakar al-Baghdadi dikabarkan telah tewas di tangan pasukan Amerika Serikat
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Medali Debat
- Prabowo Bertemu Joe Biden, Bahas Situasi di Gaza