Bos Oppo Optimistis OS Besutannya Terpasang di Ratusan Juta Ponsel

Bos Oppo Optimistis OS Besutannya Terpasang di Ratusan Juta Ponsel
ColorOS 7. Foto Gizmochina

jpnn.com - Vice President and President of Global Sales Oppo, Alen Wu, meyakini siatem operasi (OS) besutannya, ColorOS, mengatakan, salah satu sistem OS mampu menembus hingga ratusan juta.

Saat ini saja, tambah Wu, sudah ada 320 juta pengguna ponsel yang diotaki ColorOS. Sedikit informasi, ColorOS merupakan user interfase besutan Oppo yang melapisi sistem operasi Android.

Tak hanya itu, Wu sempat mengungkapkan rencana ekspansi mereka pada tahun depan. Menurutnya, Meksiko akan menjadi negara Amerika Latin pertama yang dijajaki Oppo.

Seperti dilansir GSM Arena, Kamis (12/12), jika hal tersebut berjalan dengan lancar, mereka akan melebarkan sayapnya ke negara-negara Amerika lainnya.

Dikatakan Wu lebih jauh, Amerika Serikat merupakan pasar yang sangat menarik bagi Oppo. Tetapi model bisnisnya yang dimiliki oleh Oppo tidak dapat diterapkan di sana.

Sebab, Oppo ingin menyasar langsung ke konsumen, sementara 90 persen orang Amerika membeli ponsel melalui operator. (mg9/jpnn)

Bos Oppo meyakini sistem operasi (OS) besutannya bakal menyusupi ke ratusan juta ponsel.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News