Bos PT Bumi Serpong Damai Mangkir Panggilan KPK

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Direktur PT Bumi Serpong Damai Muktar Widjaja mangkir dari panggilan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, Jumat (15/1).
Sedianya, Muktar akan diperiksa terkait kasus dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan Pemerintah Provinsi Banten 2011-2013, untuk tersangka mantan Gubernur Ratu Atut Chosiyah.
Namun hingga pukul 17.00, CEO Sinarmas Land itu tak memberikan alasan ketidakhadirannya kepada penyidik komisi antirasuah.
"Sampai saat ini (KPK) belum menerima info kenapa dia tidak hadir memenuhi panggilan," kata Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati, Jumat (15/1).
Penyidik akan menjadwal ulang pemanggilan Muktar. Namun Yuyuk hingga kini belum mendapatkan jadwal pemanggilan ulang tersebut.
Belum diketahui apa hubungan Muktar dengan kasus korupsi yang menjerat Atut. Yang pasti, keterangannya sangat dibutuhkan penyidik. (boy/jpnn)
JAKARTA - Presiden Direktur PT Bumi Serpong Damai Muktar Widjaja mangkir dari panggilan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, Jumat (15/1).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ibas Ajak Generasi Muda Jadi Pilar Kedaulatan dan Kemandirian Bangsa
- Menpar Widiyanti Sebut Peringatan Nuzulul Qur'an Momen Memperkuat Nilai-nilai Kebajikan
- 5 Berita Terpopuler: ASN Terima THR Plus, Guru PPPK hingga Rp 20 Juta Bulan Ini, tetapi 15 Ribu Honorer Turun Aksi
- Herman Deru Sebut Stadion Bumi Sriwijaya Selesai Direnovasi, Remaja Kembali
- Waspada Hujan Hari Ini, Cek Wilayah Terdampak pada Senin 18 Februari
- Simak Lagi Kalimat Mensesneg soal Pengangkatan PPPK 2024, Jangan Salah Tafsir ya