Bos PT POS Diminta Cari Akal
Cari Suntikan Dana Setelah IPO Batal
Rabu, 30 Januari 2013 – 18:42 WIB
JAKARTA-- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan meminta PT Pos Indonesia lebih kreatif mencari jalan keluar untuk mencari modal investasi. Hal ini dinilai penting, setelah tidak direstuinya PT Pos Indonesia melantai di bursa saham. Di tempat yang sama, Dahlan juga ingatkan agar seluruh Direksi BUMN harus siap menghadapi kendala semacam itu. "Direksi BUMN harus cerdas dalam mencari solusi mengenai masalah permodalan. Pokoknya Direksi BUMN harus pintar, karena harus cari jalan begitu-begitu," pungkas Mantan Dirut PLN ini.
"Ya suruh cari akallah Direksi-nya. Masak harus saya yang cari akal?," ujar Dahlan di Gedung Kemenko Perekonomian, Jakarta, Rabu (30/1).
Dahlan menilai, batalnya melakukan penawaran saham perdana (Initial Public Offering/IPO) bukan berarti Pos Indonesia tidak bisa berkembang. Menurutnya, Pos Indonesia masih bisa mencari modal usaha, dengan berbagai cara. "(IPO) Itu bukan satu-satunya cara, karena itu Direksi BUMN harus pintar mencari jalan keluar," paparnya.
Baca Juga:
JAKARTA-- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan meminta PT Pos Indonesia lebih kreatif mencari jalan keluar untuk mencari modal investasi.
BERITA TERKAIT
- Konsisten Terapkan Produk Halal, Ajinomoto Raih Penghargaan IHATEC
- Sinar Mas Land Sukses Menyelenggarakan DNA Leadership Summit di BSD City
- Efek Aquabike Championship 2024 Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7%
- Operasikan Pabrik di Jakarta Timur, Grundfos Gelontorkan Investasi Rp 31 Miliar
- Perdana Hadir di SIAL Interfood, Lee Kum Kee Optimis Perkuat Pasar di Indonesia
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik