Bos Toko Sembako Tewas Ditusuk Perampok
jpnn.com - JAKARTA - Aksi perampokan berdarah kembali terjadi. Kali ini, Rizki, 40, seorang pemilik toko sembilan bahan pokok di Jalan HOS Cokroaminoto, Kelurahan Kreo, Kecamatan Larangan, Tangerang Kota, Banten menjadi korban. Dia tewas setelah rumahnya disatroni perampok Selasa (11/3) pagi sekitar pukul 06.00.
Istri Rizki yang bernama bernama Akim, 40 juga menjadi sasaran kekerasan pelaku. Dia mengalami luka parah akibat ditusuk pelaku yang teridentifikasi berinisial Irwan, 35.
Kronologis bermula ketika korban Rizki hendak membuka toko kelontong dan mau mengantar anaknya sekolah. Pada saat bersamaan pelaku masuk ke dalam toko.
"Pelaku langsung menusuk korban sebanyak 11 tusukan dan korban meninggal di tempat atau di pintu toko," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, Selasa (11/3).
Setelah itu, pelaku langsung naik ke lantai tiga rumah toko tersebut dan berduel dengan istri korban. "Akim mengalami luka tusuk di perut," ujarnya.
Namun, Akim yang sudah ditusuk melakukan perlawanan. Tak ayal, Irwan pun terkapar dibuat Akim. "Pelaku mengalami dua luka di kepala dan luka tusuk di mata kanan dan ditemukan terkapar di dapur," katanya.
Lantas, keduanya dibawa ke Rumah Sari Asih Ciledug, Tangerang, Banten. Sedangkan suami Akim, Rizki tewas di tempat. Kasus ini kini tengah diselidiki Polres Tangerang Kota. (boy/jpnn)
JAKARTA - Aksi perampokan berdarah kembali terjadi. Kali ini, Rizki, 40, seorang pemilik toko sembilan bahan pokok di Jalan HOS Cokroaminoto, Kelurahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak
- Polisi Gelar Prarekonstruksi Penembakan Siswa SMKN 4 Semarang, Kok Tidak di Depan Paramount Village?
- Tegas, Bea Cukai Tindak Puluhan Ribu Ekor Benih Bening Lobster di Lampung Selatan
- Bripka R Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Disebut Pakai Narkoba, Kombes Irwan Bilang Begini
- Gudang Miras Ilegal Diduga Milik Petinggi Partai Digerebek, Polres Tangsel: Proses Hukum Terus Berjalan