Boyke W Mukijat Pimpin PT PPA
Rabu, 05 November 2008 – 09:43 WIB

Boyke W Mukijat Pimpin PT PPA
JAKARTA - Pemerintah menunjuk Boyke W. Mukijat, Dirut PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI), sebagai Dirut PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA), menggantikan M. Syahrial yang mengundurkan diri 31 Oktober lalu. Menteri Negara BUMN Sofyan Djalil mengatakan, Boyke segera dilantik dalam satu dua hari ini.
Sofyan berharap PPA bisa makin fokus merestrukturisasi BUMN lainnya. Restrukturisasi yang dilakukan Kementrian BUMN selama ini, kerap terbentur birokrasi. "Kita tidak bisa mengawasi EBITDA-nya dan macam macam. Tetapi kalau PPA memang pekerjaannya seperti itu, jadi kalau hal-hal yang tidak beres langsung diketahui," kata Sofyan di Kantor Depkeu, Jakarta, Selasa (4/11).
Baca Juga:
Sofyan menaruh harapan cukup besar terhadap PPA. Dia menginginkan PPA kelak bisa menjadi holding BUMN seperti Temasek di Singapura dan Khasanah di Malaysia. "Sudah merupakan kebijakan pemerintah, yang menjadikan PPA sebagai dokternya perusahaan, restrukturusasi dan lain-lain. Diharapkan suatu saat nanti dia menjadi Temasek-nya Indonesia lah," katanya.
Dalam jangka pendek, PPA akan mengurusi BUMN-BUMN yang mengalami kesulitan keuangan terlebih dahulu. Selain PT Merpati Nusantara Airlines, pasien lain juga sudah menunggu direstrukturisasi.
JAKARTA - Pemerintah menunjuk Boyke W. Mukijat, Dirut PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI), sebagai Dirut PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA),
BERITA TERKAIT
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram