BPBD Terus Evakuasi Korban Banjir Demak, Tutup Tanggul Jebol dengan Sandbag
Adapun untuk tanggul yang jebol sementara dipasang dengan sandbag.
Selain evakuasi warga, kini Pemerintah Provinsi Jateng tengah mendistribusikan bantuan pangan ke wilayah terdampak.
Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial Jawa Tengah Didik Prawata mengatakan banjir yang terjadi di Karanganyar, Kabupaten Demak, sejak Kamis (8/2) mengakibatkan banyak warga yang mengungsi.
Dinas Sosial Jateng, Dinas Sosial Demak, dan Dinas Sosial Kudus, dan PMI demak sudah membuat dapur umum di sejumlah titik.
Lokasinya berada di Terminal Kudus, Jembatan Tanggul Angin, dan lainnya.
“Kami juga melibatkan Tagana baik yang ada di Kota Semarang, Kabupaten Semarang, maupun Kabupaten Kudus,” kata Didik.
Sejumlah bantuan telah didistribusikan, mulai dari Dinas Sosial Jateng, Baznas Provinsi Jateng, Korpri Jateng, dan Kementerian Sosial.
Bentuk bantuannya mulai dari makanan siap saji, sembako, kasur, tenda gulung, family kit, selimut, sandang dewasa, dan sandang anak.
BPDB Jateng terus melakukan evakuasi korban banjir di Kabupaten di Demak. Sementara, tanggul yang jebol ditutup dengan sandbag.
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Pemprov Jateng Telah Mengangkat 8.909 Guru Tidak Tetap jadi PPPK
- Pj Gubernur Jateng Meresmikan 8 Proyek di Purworejo
- BPDB Tangkap Ular Piton yang Masuk Rumah Pejabat Aceh Barat
- Ditarget Dua Pekan, Nana Sudjana Gerak Cepat Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI