BPJS Kesehatan Dinilai Ikut Menentukan Kesuksesan Bonus Demografi

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI Bidang Korinbang, Rachmat Gobel mengingatkan bonus demografi merupakan modal untuk menjadi bangsa besar dan menjadi bangsa maju.
Hal itu ia sampaikan saat berdialog dengan masyarakat di dua tempat berbeda, yaitu di Kabupaten Gorontalo dan di Kabupaten Bone Bolango.
“BPJS Kesehatan ikut menentukan kesuksesan bonus demografi,” katanya, Sabtu (24/6).
Gobel menilai sebuah bangsa jika masyarakatnya sakit dan negara tak bisa menjamin kesehatannya maka akan terperosok kembali ke dalam ketertinggalan dan kemiskinan.
Padahal, katanya, bonus demografi hanya terjadi sekali dalam sejarah.
“Percuma banyak duit atau banyak aset jika orangnya pada sakit,” kata Gobel.
Bonus demografi di Indonesia akan berakhir pada sekitar pertengahan tahun 2030-an.
Oleh karena itu, Indonesia sedang berkejaran dengan waktu memanfaatkan situasi bonus demografi tersebut.
Wakil Ketua DPR RI Bidang Korinbang, Rachmat Gobel mengingatkan bonus demografi merupakan modal untuk menjadi bangsa besar dan menjadi bangsa maju.
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri
- Rapat Bareng Sekjen MA, Legislator Komisi III Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak
- Perkuat Perlindungan Mitra Petani Lokal, McDonalds Berikan BPJS Ketenagakerjaan
- Ketua BAKN DPR Dorong APBN Kita Segera Dirilis
- Pemuda Muhammadiyah Dorong DPR dan Aparat Penegak Hukum Mengusut Dugaan Kecurangan Takaran MinyaKita
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara