BPK Tunggu Laporan Kemen PU Soal Hambalang
Selasa, 28 Mei 2013 – 18:24 WIB

BPK Tunggu Laporan Kemen PU Soal Hambalang
JAKARTA - Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Hadi Poernomo mengatakan pihaknya memiliki dua perkerjaan terkait proyek Hambalang. Pertama investigatif Hambalang 2 dan yang kedua adalah mengaudit kerugian yang ditimbulkan.
Menurut Hadi, terkait investigatif Hambalang 2, BPK telah melakukan pemeriksaan terhadap sekitar 82 orang yang berasal dari eksekutif, legislatif dan pengusaha.
Namun demikian, sampai saat ini pemeriksaan belum selesai. "Mudah-mudahan cepat terselesaikan. Namun tergantung para pihak yang diminta keterangan," kata Hadi saat konferensi pers di BPK, Jakarta, Selasa (28/5).
Sementara itu mengenai audit kerugian, Hadi mengatakan, BPK telah mendatangi Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto untuk meminta informasi mengenai kerugian negara. Namun sampai saat ini laporan yang diminta itu belum diterima BPK dengan alasan belum selesai dikerjakan.
JAKARTA - Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Hadi Poernomo mengatakan pihaknya memiliki dua perkerjaan terkait proyek Hambalang. Pertama investigatif
BERITA TERKAIT
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah