BPN Prabowo - Sandi Berharap Debat Kedua Lebih Alamiah

BPN Prabowo - Sandi Berharap Debat Kedua Lebih Alamiah
Sudirman Said. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandi atau BPN Prabowo - Sandi berharap debat kedua akan lebih baik karena Capres-Cawapres akan tampil lebih alamiah dengan tidak adanya kisi-kisi pertanyaan.

“Tentu saja kami anggap debat perdana itu semacam pemanasan dan belum klimaks karena kedua calon kelihatan sedang berupaya saling mengenal di panggung debat. Oleh karena itu, kami berharap agar di debat kedua nanti kedua pasangan calon akan tampil lebih alamiah lagi karena tidak ada lagi kisi-kisi pertanyaan,” kata BPN Prabowo - Sandi, Sudirman saat diskusi bertajuk “Debat Capres-Cawapres: Belum Klimaks atau Anti-Klimaks” di Jakarta, kemarin (22/1).

Menurut dia dengan tidak adanya kisi-kisi atau bocoran pertanyaan maka publik akan berhadpan dengan jawaban yang spontan dari kedua pasang calon karena dalam memimpin sebuah Negara seorang pemimpin juga akan berhadapan dengan banyak masalah yang munculnya bisa tiba-tiba.

BACA JUGA: Debat Capres Edisi Kedua Jangan Tegang

“Jadi ya spontanitas itu kita harapkan karena masalah pun tidak pake kisi-kisi dulu kan, biasanya tiba-tiba dan di situ pemimpin diuji kemampuannya,” terang Sudirman.

Pada kesempatan yang sama Analis Komunikasi Politik Hendri Satrio menilai sebagai evaluasi debat perdana tidak cukup memberi ruang bagi kaum milenial.

“Pertanyaannya sangat elitis dan tidak mewakili kaum milenial padahal semua pasang calon kan berusaha merebut suara milenial. Jadi sentuhan milenial saya rasa sanagt diperlukan termasuk pemilihan panelis-panelisnya,” tukas Hendri.(jpnn)


Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandi berharap debat kedua akan lebih baik karena Capres-Cawapres akan tampil lebih alamiah dengan tidak adanya kisi-kisi pertanyaan.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News