BPOM dan GAPMMI Ingatkan Pentingnya Keamanan Pangan
jpnn.com, JAKARTA - Keamanan pangan merupakan tanggung jawab bersama semua pihak, mulai dari pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat.
Hal itu disampaikan Plt Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) L Rizka Andalucia, dalam peringatan Keamanan Pangan Sedunia/World Food Safety Day (WFSD), di One Satrio Kuningan, Jakarta Selatan.
Adapun peringatan WFSD 2024 yang merupakan kolaborasi BPOM dan GAPMMI mengusung tema 'Food Safety-Prepare For The Unexpected.
Menurut Rizka, tema ini sangat penting dengan terbukanya rantai pasok pangan global yang saling terhubung.
Insiden keamanan pangan yang berawal dari masalah lokal dapat berkembang menjadi isu regional, bahkan darurat internasional.
"WFSD Expo 2024 untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan pangan dan partisipasi aktif semua pemangku kepentingan, termasuk pelaku usaha," kata Rizka, dalam keterangannya, Minggu (7/7).
Peringatan World Food Safety Day tahun ini menggarisbawahi pentingnya kesiapsiagaan menghadapi insiden keamanan pangan.
Insiden keamanan pangan adalah situasi di mana terdapat potensi atau risiko kesehatan terkait dengan konsumsi pangan.
BPOM dan GAPMMI ingatkan menjaga keamanan pangan yang menajdi tanggung jawab bersama.
- Halmahera Timur Siap Menjadi Lumbung Pangan, Farrel Adhitama Punya Strategi Jitu
- Kara Tunjukkan Kualitas Produk Lokal di SIAL Interfood 2024
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Mulai Merangkak Naik
- Dukungan Perluasan Lahan Tani 4 Juta Hektar & AUTP, Jasindo Berpengalaman Beri Perlindungan kepada Petani
- Bernardi, Produk Inovatif untuk Memenuhi Kebutuhan Konsumen Modern
- Sultan dan Beberapa Senator Rusia Membahas Kerja Sama Pertahanan dan Pangan