BPOM Rilis Obat Sirop yang Aman Bagi Anak, Titi Kamal: Lega Banget
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Titi Kamal mengaku lega Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merilis obat sirop yang aman dikonsumsi anak-anak.
Kelegaan Titi Kamal juga cerminan dari ibu-ibu yang sempat khawatir dengan dengan cemaran Etilen Glikol (EG) dan Dietilen Glikol (DEG) pada obat sirop anak.
"Alhamdulillah, lega banget rasanya Imboost Kids sirop aman dikonsumsi anak-anak sesuai anjuran pakai," kata Titi Kamal, dalam keterangannya, Selasa (10/1),
Dia pun kini sudah tak khawatir lagi memberikan suplemen kesehatan untuk anak-anaknya.
Titi Kamal bersama jajaran direksi PT Soho Industri Pharmasi. Foto: dok. pribadi
Sebab, kata Titi Kamal, suplemen dibutuhkan untuk menjaga daya tahan tubuh anak-anak sehari-hari.
"Apalagi aktivitas mereka saat ini padat sekali dan sangat butuh perlindungan ekstra,” ungkap Brand Ambasador Imboost ini.
Sebagai seorang ibu, Titi Kamal ingin memberikan yang terbaik untuk keluarga dan anak-anak, termasuk dalam pemilihan suplemen daya tahan tubuh.
Titi Kamal mengaku lega mengetahui suplemen kesehatan yang biasa dikonsumsi anaknya dinyatakan aman digunakan.
- Pakar: Bahaya BPA Merupakan Ancaman Kesehatan, Bukan Isu Persaingan Usaha
- Sosialisasi Aturan Baru, BPOM Kenalkan Program Jalur Cepat Simantap
- IPMG Dukung Kebijakan E-Labeling Guna Tingkatkan Capaian Kesehatan & Keberlanjutan Alam
- BPOM Mengamankan Obat Bahan Alam Ilegal di Jawa Barat
- Masyarakat Dukung BPOM Usut Tuntas Dugaan Peredaran Ilegal Skincare Beretiket Biru
- BPOM Dukung Pengembangan Industri Bioteknologi Nasional