BPS Pastikan Seluruh Petugas Survei Regsosek Dapat Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan

BPS Pastikan Seluruh Petugas Survei Regsosek Dapat Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
Sekretaris Utama BPS Atqo Mardiyanto bersama Direktur Kepesertaan BPJAMSOSTEK Zainudin, secara simbolis menyerahkan kartu kepesertaan kepada tiga petugas Regsosek. Juga seorang ahli waris dari petugas yang meninggal dunia karena kecelakaan kerja. Foto BPJAMSOSTEK

Dia menambahkan seluruh insan BPJAMSOSTEK siap mendukung dan memberikan pelayanan terbaik sesuai amanat Presiden Joko Widodo. Dengan memiliki perlindungan Jamsostek, bisa mempercepat penghapusan kemiskinan ekstrem di Indonesia.

Sementara itu, Kepala Kantor Cabang (Kakacab) BPJAMSOSTEK Jakarta Pluit Husaini, mengapresiasi BPS yang mendaftarkan seluruh petugas Regsosek menjadi peserta program Jamsostek.

Menurutnya, perlindungan program Jamsostek merupakan hak sekaligus kewajiban normatif seluruh pekerja baik di bidang formal maupun informal.  

”Dengan terlindungi program Jamsostek, maka petugas survei Regsosek akan lebih optimal menjalankan pekerjaan surveinya, baik itu di perkotaan, pedesaan, hingga ke pelosok negeri ini,” tegas Husaini. (esy/jpnn)

BPS mendaftarkan seluruh petugas survei Regsosek dalamnya perlindungan BPJS Ketenagakerjaan


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News