BPS Sebut Perekonomian Indonesia Tumbuh, Puteri Singgung Kebijakan Airlangga

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi XI DPR RI Puteri Komarudin menyambut positif temuan Badan Pusat Statistik (BPS) soal pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2022 yang naik 5,44 persen.
Sebab, kata dia, perekonomian Indonesia bisa bertumbuh dibandingkan negara lainnya, meskipun ada ketidakpastian global.
“Ini sungguh prestasi yang menggembirakan, karena pertumbuhan ekonomi kita terus menguat dibandingkan negara lain,” kata Puteri kepada wartawan, Jumat (5/8).
Legislator Fraksi Partai Golkar itu meyakini peran Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto cukup besar dalam pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
Puteri merasa berbagai kebijakan yang dikeluarkan Airlangga membuat ekonomi di Indonesia bisa berputar.
“Termasuk konsistensi dalam menjaga daya beli masyarakat pada kelompok 40 persen terbawah dengan menggenjot penyaluran Program PEN yang juga dinahkodai beliau," ujar legislator Daerah Pemilihan VII Jawa Barat itu.
Puteri melanjutkan kebijakan Airlangga yang terus memberikan dukungan pembiayaan UMKM melalui skema KUR dan pelatihan pekerja lewat Kartu Prakerja membuat ekonomi Indonesia tumbuh.
Belum lagi, lanjut Puteri, keseriusan dalam mendorong keberjalanan proyek strategis nasional, khususnya proyek infrastruktur yang dapat memberikan efek pengganda bagi pertumbuhan wilayah dan nasional.
Puteri meyakini peran Menko Perekonomian Airlangga Hartarto cukup besar dalam pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi
- PNM Peduli Masa Depan Sehat Jadi Salah Satu Cara Mewujudkan SDG's
- Data BPS: Inflasi Tahunan Maret 2025 Lebih Rendah dari Tahun Lalu
- Analis Sebut Kans Ekonomi Indonesia Alami Perkembangan Progresif
- Menteri ESDM: Mudik 2025 Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah