Braaakkk... Ayah, Ibu dan Anak Meninggal, Balita Luka Ringan
jpnn.com - BONTANG - Kecelakaan mengerikan terjadi di Jalan S Parman, Bontang, Senin (25/7) kemarin. Satu keluarga yang berboncengan dengan sepeda motor menabrak truk yang parkir di pinggir jalan.
Tiga nyawa melayang. Yakni Karyono (35) dan sang istri Tn (30) serta sang anak Ita (5). Hanya Damar Wulan (2,5), adik Ita yang selamat. Damar malah hanya mengalami luka ringan.
Kasatlantas Polres Bontang AKP Irawan Setyono mengatakan, kejadian tersebut menimpa Karyono yang kala itu mengendarai Honda Beat KT 3677 DY dan membawa keluarganya. Mereka dari arah Bontang menuju Simpang Tiga Sangata dengan kecepatan sedang.
“Saat jalan menurun tepatnya di sekitar rumah sakit, karena sarat dengan penumpang kemudian oleng dan langsung menabrak truk KT 9629 AK yang sedang terparkir di pinggir jalan. Kerasnya benturan menyebabkan tiga orang tewas di tempat,” ujar Irawan.
Meski sempat ditolong petugas piket Satlantas Polres Bontang dan dibawa ke RSUD Kota Bontang untuk dilakukan visum, ketiganya tak tertolong. Sementara itu, pengemudi truk bernama Rahmat (30) diminta keterangan polisi.
“Kami langsung lakukan olah TKP dan menolong korban. Kami juga sudah membuat laporan polisi atas insiden itu,” pungkasnya. (soh/sal/jos/jpnn)
BONTANG - Kecelakaan mengerikan terjadi di Jalan S Parman, Bontang, Senin (25/7) kemarin. Satu keluarga yang berboncengan dengan sepeda motor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemkot Pekanbaru Mengalami Kendala Pindahkan 277 Pengungsi Rohingya
- Pj Bupati Mimika Perintahkan Perbaikan Fasilitas RS Waa Banti Tembagapura
- Bupati Mimika Jelaskan Terkait Demo Aliansi Pemuda Amungme soal Perekrutan CPNS
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Dapat Bantuan 500 Kg Ikan Segar
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani