Braak! Rumah Warga Ambruk Ditabrak Avanza

jpnn.com, BARITO UTARA - Sebuah rumah ambruk Jalan Muara Teweh-Kandui Km 14 Desa Hajak, Kecamatan Teweh Tengah, Barito Utara, Kalteng, ditabrak mobil, Kamis (6/4) pagi.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan tunggal.
Informasi yang dihimpun, mobil jenis Toyota Avanza nomor polisi (nopol) DA 7391 AR dikemudikan Kadir itu melaju kencang dari Muara Teweh, menuju Desa Kandui.
Entah mengapa, setelah melewati tikungan, tiba-tiba mobil itu oleng hingga menabrak rumah milik Denius (45).
Kontan saja, rumah Denius ambruk tapi penghuni rumah sempat menyelamatkan diri. Kemudian mobil terbalik hingga beberapa meter dari rumah.
“Sopir hanya mengalami luka ringan serta tidak ada korban lain,” ujar Kameni, warga sekitar yang mengetahui kejadian. Warga pun berusaha memberikan pertolongan kepada pemilik rumah dan sopir mobil.
Kecelakaan tunggal ini sudah ditangani Satlantas Polres Batara. Mobil yang terlibat turut diamankan petugas.
“Kecelakaan tunggal itu sedang ditindaklanjuti, dan kami selidiki penyebabnya,” terang Kasatlantas Polres Batara, AKP Teguh Setiabudi SIK SH. (dad/cah)
Sebuah rumah ambruk Jalan Muara Teweh-Kandui Km 14 Desa Hajak, Kecamatan Teweh Tengah, Barito Utara, Kalteng, ditabrak mobil, Kamis (6/4) pagi.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Hardiyanto Kenneth Tinjau Jalan Rusak di Flyover Grogol yang Sering Memicu Kecelakaan
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit