Brak! Pesawat Pengangkut Pupuk Jatuh Di Kebun Sawit
Minggu, 12 Mei 2013 – 00:01 WIB

Brak! Pesawat Pengangkut Pupuk Jatuh Di Kebun Sawit
MESUJI – Diduga karena kerusakan mesin, sebuah pesawat jenis Fletcher FU 24-950 jatuh, Sabtu (11/5) pukul 11.23 WIB. Akibat insiden tersebut, sang pilot Mochamad Adipura (47) tewas di lokasi kejadian. Meski demikian, dia belum dapat memastikan penyebab jatuhnya pesawat. ’’Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), pesawat membawa pupuk. Sekitar 3 menit setelah take off, pesawat jatuh. Kondisi pesawat rusak parah,” jelasnya.
Kapolsek Rawajitu Utara Iptu Ardy menyatakan, peristiwa nahas itu terjadi tidak lama setelah pesawat take off dari landasan area perkebunan sawit PT Sumber Indah Perkasa (SIP) di Desa Sidanggunung Tiga, Kecamatan Rawajitu Utara, Kabupaten Mesuji. Kondisi pesawat yang sebelumnya sempat menabrak deretan pohon sawit itu nyaris tak berbentuk.
’’Pesawat diduga mengalami kerusakan mesin sehingga jatuh dan menabrak pohon sawit di area Merah 3. Sedangkan pilot meninggal dunia di tempat kejadian karena luka yang cukup parah,” ujar Ardy kemarin.
Baca Juga:
MESUJI – Diduga karena kerusakan mesin, sebuah pesawat jenis Fletcher FU 24-950 jatuh, Sabtu (11/5) pukul 11.23 WIB. Akibat insiden tersebut,
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki