BRAKK!... Dua Bersaudara Tewas Mengenaskan
jpnn.com - ROKAN HULU - Brak! Seiring suara benturan keras tersebut, dua bersaudara terlempar ke aspal. Si kakak tewas di tempat kejadian perkara. Sementara adiknya, kendati sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tetap tak tertolong.
Kakak-adik ini tewas mengenaskan dengan kondisi luka parah. Mereka terlibat tabrakan dengan Colt Diesel BM BM 8289 MD yang dikemudikan Hendri (24).
Tabrakan maut itu terjadi, Rabu (23/12) sekitar pukul 17.15 WIB di Jalan Umum Ujungbatu-Rokan KM 158/159, Dusun Kamp Baru Bawah, Desa Lubuk Bendahara Barat, Rokan IV Koto.
Diketahui, M Reza Arifin (19) membonceng kakaknya Noviani (20) menggunakan sepeda motor Yamaha Jupiter Z BM BM 3689 TS.
Kanit Lakalantas AKP Daud Sianturi mengatakan berawal ketika truk yang dikemudikan warga Ujungbatu tersebut, bergerak dengan kecepatan tinggi. Dia datang dari arah Ujungbatu menuju Rokan IV Koto.
Sesampainya di TKP, tabrakan tak terhindarkan. Sepeda motor yang datang dari arah berlawanan terpental seketika. Bahkan kakak-adik itu sempat terlempar beberapa meter. Sebelumnya, ada sepeda motor yang tak diketahui jenisnya, menyalip dari sisi kiri truk.
“Kedua korban warga Rokan IV Koto,” kata AKP Daud.
Noviani tewas seketika dengan luka di parah di badan dan kepala. Sementara M Reza, sempat dibawa ke Puskesmas. Namun lantaran menderita luka parah, nyawanya tak tertolong.
ROKAN HULU - Brak! Seiring suara benturan keras tersebut, dua bersaudara terlempar ke aspal. Si kakak tewas di tempat kejadian perkara. Sementara
- Edarkan Narkoba di Muara Enim, Pria Ini Akhirnya Ditangkap
- Farhan Upayakan Penerbangan Komersil Bandara Husein Sastranegara Aktif Lagi
- Pak Ihsan Menyinggung Honorer jadi PPPK Paruh Waktu, Minta Tambahan Anggaran
- Prabowo Luncurkan Makan Bergizi Gratis, Pedagang Kantin Sekolah Menangis
- Gantikan Bray Manang, Pak Kumis Lanjutkan Perangi Narkoba di Riau
- Peserta Jaminan Kesehatan Nasional di Jateng-DIY Capai 41,5 Juta Jiwa