Brand Fesyen Muslimah Ini Tonjolkan Gaya Vintage, Cocok untuk Acara Apa Pun
jpnn.com, JAKARTA - Kemajuan zaman selalu berdampak pada perubahan gaya hidup dan juga berbusana. Hal itu membuat dunia fesyen selalu hadir dengan inovasi dan pembaruan.
Primalia Putri, founder sekaligus Creative Director Ainayya mengatakan bahwa dunia fesyen menjadi ajang bisnis yang selalu berkembang dan mengalami perubahan terus menerus.
"Kami selalu berkomitmen untuk memberikan produk fashion berkualitas tinggi dengan harga dan value terbaik," ujar Primalia Putri dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (2/10).
Brand fesyen lokal ini menghadirkan gaya vintage yang sangat cocok dipakai untuk acara apa pun dan kapan pun.
Menurut Putri, Ainayya berkembang pesat karena harga yang terjangkau dan kerap dipakai oleh selebritas tanah air, seperti Shireen Sungkar, Zaskia Sungkar, Citra Kirana, Hamidah Rachmawati, Dwi Handayani, Rachel Vennya, hingga Sabrina Salsabila.
"Ainayya hadir dari keresahan memilih pakaian yang terjangkau, cocok untuk acara spesial, tetapi tetap terlihat santai dan berkualitas," tuturnya.
Putri mengaku kerap kebingungan memakai baju apa untuk menghadiri acara lamaran, akad nikah, akikah, sampai tasyakuran. Dia berpikir, acara-acara spesial tersebut seharusnya bisa dihadiri dengan pakaian yang spesial pula.
Berbekal kesukaannya pada dunia fesyen sejak SMA dan dukungan sang suami, Muhammad Iqbal Gumay, dia nekat merancang baju spesialnya sendiri.
Brand fesyen muslimah ini menghadirkan gaya vintage yang sangat cocok dipakai untuk acara apa pun dan kapan pun.
- ISSHU Hadirkan Koleksi Terbarunya di Jakarta Fashion Week 2025
- Lesti Kejora & Nobby Berkolaborasi, Hadirkan Produk Spesial, Cocok untuk Liburan
- Hadir di Shopee Mall, Queen Jaya Perluas Jangkauan Pasar
- Inovasi Zeodda dalam Memenuhi Kebutuhan Fesyen Anak Muda
- Cut Meyriska Hingga Eriska Rein Meriahkan Pembukaan Outlet Jims Honey di Bandung
- Ira Siedhranata Semringah Jadi Model Gucci