Brankas Dikuras, Uang Rp 300 Juta Raib
Selasa, 11 November 2014 – 17:16 WIB
SURABAYA - Para karyawan PT Mesin Kasir Online di Ruko Klampis 21 Blok C18-C19, Surabaya, kaget saat melihat kondisi lantai 4 kantornya kemarin pagi (10/11). Ruangan tersebut berantakan. Bukan hanya itu, brankas berisi uang yang diperkirakan Rp 300 juta terbuka. Sebuah laptop dan LCD juga raib dari ruang tersebut.
Hal itu lantas mereka laporkan kepada pimpinan dan polisi. Sekitar pukul 10.30 polisi mendatangi lokasi. Mereka lalu melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Pemeriksaan polisi difokuskan ke lantai 4 kantor distributor mesin kasir tersebut. Terutama ruang administrasi, tempat brankas.
Baca Juga:
Dari olah TKP, diketahui uang yang tersimpan di brankas sudah raib, tak ada sepeser pun. "Informasinya, uang yang disimpan di tempat tersebut sekitar Rp 300 juta," ujar salah seorang penyidik yang turut melakukan olah TKP.
Selain uang, yang juga hilang adalah sebuah laptop dan LCD. Polisi tidak menemukan kerusakan sedikit pun di lantai 4. Baik pada brankas maupun barang-barang lain. Semuanya mulus, kecuali beberapa kertas yang berserakan.
SURABAYA - Para karyawan PT Mesin Kasir Online di Ruko Klampis 21 Blok C18-C19, Surabaya, kaget saat melihat kondisi lantai 4 kantornya kemarin
BERITA TERKAIT
- Seorang Pelajar SMKN 4 Semarang Meninggal Dunia, Diduga Ditembak Polisi
- Begini Modus Sindikat Jual Beli Bayi Lewat Facebook
- Polisi Ungkap Kasus TPPO di Palembang, Tiga Tersangka Ditangkap
- SPBU di Sleman Ini Curang, Merugikan Konsumen Rp 1,4 Miliar
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini