Brasil Butuh Waktu Lama Jadi Host MotoGP

jpnn.com - RIO DE JANEIRO - Keinginan Brasil kembali menggelar balapan MotoGP tampaknya masih jauh panggang dari api. Pasalnya, Dorna selaku promotor MotoGP menganggap Sirkuit Autodromo belum layak.
Padahal, Brasil sebenarnya sempat dimasukkan dalam draft tuan rumah MotoGP musim 2015. Namun, kondisi Sirkuit Autodromo dianggap belum memenuhi standar yang diajukan Dorna.
“Trek di Goiania juga belum siap. Itu adalah sirkuit yang sudah direparasi, namun belum memnuhi standar yang kami inginkan,” terang Managing Director Dorna, Javier Alonso di laman MCN, Minggu (2/11).
Brasil sebenarnya memiliki rekam jejak panjang di balapan MotoGP. Negeri Samba, julukan Brasil pernah menggelar balapan kuda besi itu sebelum akhirnya dicoret pada 2004 silam.
“Kami perlu memiliki jalan yang diperbaiki. Kami juga butuh tembok untuk pembatas trek. Namun, itu tidak ada. Kami juga perlu pusat medis yang memadai,” tegas Alonso. (jos/jpnn)
RIO DE JANEIRO - Keinginan Brasil kembali menggelar balapan MotoGP tampaknya masih jauh panggang dari api. Pasalnya, Dorna selaku promotor MotoGP
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri